SMP Negeri 35 Samarinda (Stigma) melaksanakan penyembelihan, Senin 11 Juli 2022.
Kegiatan ini juga dihadiri Wakil Gubernur Hadi Mulyadi.
Kepala SMPN 35 Samarinda, ibu Hj Dini Indriani MPd mengatakan, pembagian daging tidak menggunakan tas plastik kresek.
Pelaksanan pembagian daging kurban ini juga sejalan dengan edaran Kepala BKKBN kepada seluruh Sekolah Siaga Kependudukan (SSK).
“Jadi kegiatan kurban tahun ini di sekolah kami dikaitkan dengan SSK dan stunting, sehingga program Asik tanpa plastik dan revolusi gizi,” ujar Ibu Dini.
Dalam edaran BKKBN disebutkan bahwa sehubungan dengan peringatan Hari Kependudukan Dunia yang diperingati pada tanggal 11 Juli setiap tahunnya dan bertepatan dengan Hari Raya Iedul Adha 1443 H yang akan diperingati dalam waktu dekat ini.
Dengan ini diharapkan kepada sekolah agar dapat melakukan kegiatan bertema kependudukan yang diintegrasikan dalam peringatan hari tersebut di atas.
Kegiatan dapat berupa bakti sosial untuk mendukung upaya percepatan penurunan stunting dengan berbagi kurban pada keluarga beresiko stunting maupun kegiatan lain yang dapat dipadukan dengan isu kependudukan yang ada di wilayahnya dan sesuai dengan agenda sekolah.